Manfaat Jahe Merah Untuk Kesehatan, Baik Menjaga Usus Dan Jantung | Merdeka.com Manfaat Jahe Merah Untuk Kesehatan

Manfaat Jahe Merah untuk Kesehatan, Baik Menjaga Usus dan Jantung | merdeka.com

Haii berjumpa lagi di website Asli Herbal , pada sesi ini penulis akan melakukan pembahasan tentang "Manfaat Jahe Merah untuk Kesehatan, Baik Menjaga Usus dan Jantung | merdeka.com" secara gamblang, yuk simak sedetilnya ...

Manfaat Jahe Merah untuk Kesehatan, Baik Menjaga Usus dan Jantungmanfaat jahe merah. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Jahe merah dikenal sebagai rempah yang kaya akan khasiat. Selain itu, jahe merah juga bisa dikonsumsi sebagai jamu atau ramuan.

Di sisi lain, jahe merah memiliki banyak manfaat salah satunya untuk kesehatan. Jahe merah memiliki kandungan minyak atsiri tinggi dan rasa paling pedas, sehingga cocok jadi bahan dasar farmasi dan jamu. Ukuran rimpangnya paling kecil dengan kulit warna merah dan serat yang lebih besar dibanding jahe biasa.

Jahe merah atau jahe sunti mempunyai lebih banyak keunggulan dibanding jenis jahe lain. Terutama jika ditinjau dari segi kandungan senyawa kimia dalam rimpangnya yang terdiri dari zat gingerol, dan oleoresin.

Berikut yang telah merdeka.com rangkum dari berbagai sumber:

1 dari 8 halaman

Manfaat Jahe Merah untuk Kesehatan

Sebagai Antioksidan

Manfaat jahe merah untuk kesehatan yang pertama yakni sebagai antioksidan tubuh yang baik. Menurut hasil penelitian oleh Ali Ghasemzadeh, Department of Crop Science dan Department of Nutrition.

Senyawa polifenol diketahui memiliki aktivitas antioksidan dan kemungkinan aktivitas ekstraknya disebabkan oleh senyawa tersebut. Aktivitas ini diyakini terutama karena sifat redoksnya, yang memainkan peran penting dalam menyerap dan menetralkan radikal bebas.

2 dari 8 halaman

Meningkatkan Kesuburan Pria

pria rev1

Kandungan minyak atsiri memiliki efek afrodisiak (aphrodisiac), yang mampu mengobati berbagai gangguan reproduksi yang biasanya dialami para pria. Afrodisiak merupakan zat kimia yang meningkatkan syahwat dan gairah seksual pria, melalui lancarnya sirkulasi darah.

Setelah sirkulasi darah meningkat di daerah lemin, dapat membantu ereksi. Manfaat selanjutnya, meningkatkan jumlah hormon testosterone pria selaku faktor penting dalam kesuburan. Minumlah ramuan jahe merah rutin, dengan tambahan madu dan lemon untuk hasil yang lebih efektif.

3 dari 8 halaman

Menurunkan Diabetes

rev1

Apakah kerabat Anda ada yang menderita diabetes? Manfaat jahe merah untuk kesehatan selanjutnya ialah mampu menurunkan diabetes. Kandungan gingerol, senyawa kuat dianggap sebagai obat alami dalam mencegah dan mengurangi diabetes. Dengan cara meningkatkan stimulan insulin.

4 dari 8 halaman

Menjaga Kesehatan Jantung

jantung rev1

Manfaat jahe merah untuk kesehatan untuk menjaga kesehatan jantung, salah satu organ paling penting dalam tubuh. Kadar kolesterol jahat yang tinggi bias menyebabkan risiko lebih besar terkena stroke jantung dan penyakit kardiovaskular.

Jahe mampu membantu menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) dan juga trigliserida dalam darah. Jahe juga dipercaya memiliki kemampuan anti-pembekuan darah. Cara mengonsumsi jahe merah cukup mudah,

  • Ambil 1 sendok makan irisan jahe, digeprek.
  • Kemudian rebus dengan dua cangkir air mendidih, selama 10 menit.
  • Tuangkan ke gelas, tambahkan beberapa tetes madu alami sebagai pengganti gula.
  • Minumlah ramuan herbal Anda 2 hingga 3 kali sehari.

5 dari 8 halaman

Mencegah Radang Usus dan Baik Menjaga Pencernaan

usus dan baik menjaga pencernaan rev1

Jahe merah juga baik untuk menjaga sistem pencernaan dan mencegah radang usus. Komponen aktif zingeron dalam jahe merah dapat menghambat enzim yang memicu peradangan pencernaan.

Sudah sejak lama jahe merah dipercaya efektif melindungi system pencernaan dan usus dari bakteri jahat. Agen antibakteri yang bekerja dari jahe, seperti Escherichia coli, Salmonella enteriditis, dan Staphylococcus aureus. Cara mengonsumsinya, Anda cukup menyeduh jahe merah hangat ketika perut terasa bermasalah.

6 dari 8 halaman

Mengatasi Nyeri Otot dan Sendi

otot dan sendi rev1

Kandungan pedas dan panas jahe merah yang berasal dari gingerol sangat baik untuk menghangatkan tubuh, supaya lebih nyaman terutama ketika musim hujan. Tidak hanya menghangatkan, namun juga berfungsi meredam nyeri otot dan sendi.

Berdasarkan hasil penelitian olehAmerican College of Rheumatology ekstrak jahe mampu mengurangi gejala nyeri otot bahkan dibandingkan dengan obat inflamasi non steroid lainnya. Minumlah ramuan hasil rebusan jahe merah, dengan tambahan bahan berkhasiat lain, seperti kumis kucing, daun komfrey, temu lawak, atau cabai jawa.

7 dari 8 halaman

Menurunkan Asam Urat

urat rev1

Manfaat jahe merah untuk kesehatan selanjutnya ialah mampu menurunkan asam urat. Jahe merah masuk dalam daftar 10 tanaman herbal yang efektif mengobati asam urat, dikutip dari laman website resmi Kemenkes RI.

Jahe merah mampu meringankan nyeri akibat penumpukan asam urat. Minumlah jus jahe merah setiap pagi, supaya efektif dan radang sendi akibat tumpukan asam urat berangsur pulih.

8 dari 8 halaman

Manfat Jahe Merah Lainnya

merah lainnya

Berdasarkan penelitian dan pengalaman, jahe merah sebagai bahan baku obat dengan rasanya yang panas dan pedas, telah terbukti berkhasiat dalam menyembuhkan berbagai jenis penyakit, seperti :

Sebagai pencahar (laxative),

Penguat lambung (stomatic),

Peluluh masuk angin (expectorant),

Peluluh cacing penyebab penyakit (anthelmintic),

Sakit encok (rheumatism),

Sakit pinggang (lumbago),

Pencernaan kurang baik (dyspepsia),

Radang setempat yang mengeluarkan nanah dan darah,

Radang tenggorokan (bronchitis),

Bengek (asma),

Muntah-muntah (emetic),

Kurang daya penglihatan (alexteric),

Pengobatan balak (leukoderma),

Kurang darah (anemia),

Saban-saban (starangury),

Sakit kusta (leprosy),

Borok (ulcers),

Sakit demam (fevers)

Panas dan serasa terbakar di badanpenyakit darah,

Memperbaiki pencernaan,

Jaringan yang bertambah besar (elephantiasis),

Meramang (piles),

Disengat kalajengking,

Digigit ular,

Menambah stamina (tonikum), dan

Keracunan makan udang atau kepiting.

Itulah beberapa manfaat jahe merah untuk kesehatan, baik menjaga usus dan jantung. Selain mudah ditemukan, jahe merah juga sangat terjangkau dan mudah cara mengolah. Semoga bermanfaat dan sehat selalu.

[kur]

Begitulah pembahasan "Manfaat Jahe Merah untuk Kesehatan, Baik Menjaga Usus dan Jantung | merdeka.com" terima kasih atas kunjungannya

konten ini dikelompokkan ke dalam kategori manfaat jahe merah untuk kesehatan, manfaat jahe merah untuk kesehatan dan kecantikan, manfaat teh jahe merah untuk kesehatan,

konten ini bersumber dari https://www.merdeka.com/trending/manfaat-jahe-merah-untuk-kesehatan-baik-menjaga-usus-dan-jantung-kln.html

Posting Komentar untuk "Manfaat Jahe Merah Untuk Kesehatan, Baik Menjaga Usus Dan Jantung | Merdeka.com Manfaat Jahe Merah Untuk Kesehatan"